Bersama di Timika - Papua

Posted by Unknown Sabtu, 15 September 2012 0 komentar

Bandara Moses Kilangin, Papua, Freeport-1Bersama di Timika - Papua : Pengalaman di tahun 2008 terasa menyenangkan, apalagi saat aku masih bekerja di PT. Freeport Indonesia, setiap aku dan kawan-kawan libur kerja, selalu turun dari Barak Mile-38 ke kota Timika dengan menggunakan bus karyawan untuk berjalan-jalan mencari kebutuhan sehari-hari seperti rokok, makanan ringan, pulsa handphone dan kebutuhan lainnya. Yang tak mungkin kulupakan saat berjalan-jalan di Timika adalah mencicipi nikmatnya gorengan milik warung orang madura di pinggir jalan dekat Pasar Timika, sambil mengobrol, berkopi ria, asyik pula menyantap gorengan (tahu isi, pisang goreng, cireng, tempe mendoan, pisang molen, dll...), wah... sungguh asyik rasanya saat itu... Yang paling menarik adalah saat pelayan warung madura di Timika yang cantik dan molek datang membawa piring berisi gorengan, woh... sungguh asyik rasanya memandangnya.

Bandara Moses Kilangin, Timika, Freeport-2Tetapi apa yang terjadi sekarang di Timika??? Timika tak lagi ramah buat penduduknya, apalagi buat pendatang, keadaan akhir-akhir ini terasa sangat mencekam, sampai-sampai kawan-kawan yang masih bekerja di sana jadi nggak kerasan dan ingin pindah keluar Timika. Untung aja aku sudah nggak kerja lagi di PT. Freeport Indonesia saat ini, kalu masih disana mungkin perasaanku sama dengan kawan-kawan yang masih tinggal disana. Kawan yang masih bekerja di sana bercerita : "disini sering terjadi penembakan oleh gerombolan pengacau, sampai-sampai saat ini kendaraan bus karyawan di kawal oleh Aparat, untuk menghindari keadaan yang tidak diinginkan." "Setiap jalan, gedung dan fasilitas yang dipergunakan oleh karyawan, dijaga ketat oleh Aparat, sampai-sampai karyawan tak leluasa melakukan aktifitasnya."
Hai...!!! Gerombolan Pengacau... Hentikanlah Tindakanmu itu...!!! Kita ini semua khan Bersaudara, kenapa Kalian Tega terhadap Bangsamu sendiri...???
Kawan... Marilah Kita Bersatu dan Bangun Negara ini...!!! Jangan kalian rusak Kenyamanan, Keamanan dan Kedamaian di Timika ini...

Ayo...!!! Turunkan Senjatamu, Kita sama-sama lakukan perbuatan baik, membuat INDONESIA, terutama Timika menjadi Aman, Tentram, Damai dan Sejahtera.... Kibarkan terus SANG SAKA MERAH PUTIH di IBU PERTIWI Kita ini, Sematkan Garuda Pancasila di Dadamu... MERDEKA...!!! Adalah Segalanya Buat Kita...

Kami semua berharap Timika segera Aman kembali...

Amien...Amien...Ya Robbal 'Alamien...

Bersama di Timika - Papua

Judul: Bersama di Timika - Papua
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog: 5
Semoga artikel Bersama di Timika - Papua dapat bermanfaat bagi Anda. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://smart-best-info.blogspot.com/2009/11/bersama-di-timika-papua.html. Terima kasih sudah singgah untuk membaca artikel ini, semoga Anda sehat selalu.